Monday 5 January 2015

Cara Upload Marker ke Vuforia

Untuk Membuat Augmenter Reality diperlukan Marker. Marker tersebut harus diaktifkan dengan cara mengupload ke situs Vuforia dan mendownloadnya kembali. Sebelum mengupload marker, langkah pertama yaitu masuk ke website developer.vuforia.com. Pilih Sign-Up untuk membuat akun baru agar dapat menggunakan fasilitan Vuforia ini kemudian klik login untuk memulai penggunaan Vuforia :

Login Vuforia
Ketika Login sukses pilih menu Target Manager  Create database untuk membuat database baru :

Create Database Vuforia
Masukkan nama database sesuai keinginan kemudian klik create untuk membuat marker. Setelah database dibuat,  upload marker yang sudah disiapkan tadi dengan klik pada database yang telah dibuat tadi kemudian pilih add target. Isi nama marker, pilih jenis marker yang diinginkan, tentukan ukuran marker dan pilih marker dari komputer yang telah dibuat tadi, jika sudah klik add.
 Add Target Vuforia
Upload semua marker yang akan digunakan pada aplikasi Augmented Reality. Marker yang sudah berhasil di upload akan mendapatkan rating dari Vuforia berupa bintang-bintang, semakin banyak bintang maka semakin baik kulitas marker.

Gambar 3.14 Hasil Upload di Vuforia

No comments:

Post a Comment